Menus

situsali

Ngerapihin Postingan Blog
Ngerapihin Postingan Blog

Halo kawan sudah lama nih gak nulis, saya mau kasih info sedikit mengenai Situsali baru-baru ini, yakni saya sedang melakukan sedikit perbaikan sisa-sisa migrasi WordPress.

Logo Baru Wajah Baru
Logo Baru Wajah Baru

Hampir tiga bulan situsali gak keurusan. Yap , itu semua dilakukan karena saya mau merubah keseluruhan tampilan situs ini.

Tahun Baru Domain Lama
Tahun Baru Domain Lama

Perjuangan dan penantian kini membawakan hasil. Setelah sekian lama menunggu, akhirnya domain situsali.com bisa dimiliki. šŸ‘

Berawal karena saya tergiur promo domain dot id yang harganya relatif lebih murah dari dot com. Makanya saya putuskan untuk menggantinya.

Kembali Menggunakan WordPress
Kembali Menggunakan WordPress

Tiga bulan lalu saya sempat mengganti platform situsali menggunakan static site generator (SSG), dengan Hugo. Rencana pemindahan platform sebetulnya memang sudah lama saya rencanakan, sejak 2016 yang lalu. Tetapi rencana itu selalu menjadi sebuah wacana tanpa realita.

Domain Baru
Domain Baru

Seperti yang kalian lihat saat ini, situsali kini menggunakan domain dot id. Mengapa diganti? Pertama situsali lebih difokuskan untuk warga negara Indonesia, yang kedua karena dot id diklaim lebih aman dan yang. terakhir harganya saat ini sudah semakin terjangkau.

Pemangkasan Kategori
Pemangkasan Kategori

Penyebab lainya dari mogoknya saya menulis adalah adanya pemangkasan kategori yang semula situsali memiliki beberapa kategori kini dipangkas menjadi dua kategori yakni kategori Teknologi dan Non-Teknologi. Mengapa?

Mogok Menulis
Mogok Menulis

Meski sebenarnya saya bukanlah orang yang super sibuk, sampai-sampai lama sekali tidak menyempatkan diri untuk menambah artikel atau sekadar menyunting tulisan-lama yang saltik_. _Dengan demikian, muncul anggapan bahwa situsali seakan seperti tidak diurusi atau hampir mengalami mati-suri.

Mengganti Tema
Mengganti Tema

Sudah tiga kali saya mengonta-ganti tema di blog ini, sampai menemukan yang pas. Alasan saya mengganti tema ada bermacam-macam dari mulai tema sudah tidak di dukung lagi oleh pengembang, tema telalu simpel, masalah lisensi, dan bahkan tidak mendukung full SSL. Iseng mencoba lagi tema, nah, saya bertemu tema yang cukup sregĀ bernama Blogi. Saya tertarik dengan tema itu yakni ditinjau dari sisi keelegannya, warna, dan keserderhaannya juga yang paling saya suka ia berlisensi GPLv2.

Situsali Kembali Menggunakan Tema F2
Situsali Kembali Menggunakan Tema F2

F2 merupakan tema terlama yang telah saya pakai sebelumnya. Pertama kali situsali menggunakan tema bernama Flato, kemudian saya ganti menggunakan tema colorlib, lalu baru kemudian F2. Setelah F2 kembali ke tema Flato.

Sebetulnya saya lebih menyukai tema Flato dibandingan dengan tema ini (F2). Namun disayangkan Flato terpaksa saya tidak pakai dulu sementara karena terdapat mixed-content atau gabungan konten yang dianggap berbahaya.

Situsali Mencopot Layanan CloudFlare dan Beralih ke Let's Encrypt
Situsali Mencopot Layanan CloudFlare dan Beralih ke Let's Encrypt

Sekitar 3 hari yang lalu situsali mendapati suatu kejanggalan, yakni sangat lamban ketika diakses. Saya berfikir itu mungkin disebabkan dariĀ VPS saya, dan kemungkinan paling lama hanya satu hari saja. Ternyata benar, di hari kedua situs ini normal kembali. Namun, semalam sampai hari ini, kejadian itu terulang kembali. Dan saya masih berfikiran sama.

Timbul rasa kecurigaan hemat saya ini bukan dari VPS. Saya mencoba masuk VPS melalui SSH, dengan mencoba tes koneksi ternyata normal. Juga saya mencoba beberapa situs yang berada dalam VPS situsali ini, juga normal. Hanya pada situsali.com saja yang lamban diakses.

Alhamdulillah Blog Kembali Normal
Alhamdulillah Blog Kembali Normal

Di malam Minggu tanggal 19 Desember 2015 saya menghabiskan waktu mengurusi VPS situsali.com ini yang mengalami masalah, mencoba untuk menginstall ulang VPS ini. Biasa dikarenakan saya tergolong newbie dalam bidang Server, berbekal hanya memiliki pengatahuan sedikit tentang GNU/Linux.

Dikarenakan saya ingin menginstall ulang VPS otomatis VPS situsali.com dimatikan, kemudian blog lama saya di wordpress.com saya hidupkan kembali, dengan subdomain https://alisoftware.wordpress.com.

Situsali Mengganti Tema
Situsali Mengganti Tema

Tidak terasa situsali sudah berjalan satu tahun lebih, terhitung sejak oktober 2014 blog ini didirikan. Di awal-awal November ini saya berencana mengganti tema yang digunakan di sini. Meskipun tidak 100% seluruhnya di ganti. Saya masih menggunakan tema lama dan free yakni tema sprakling dari colorlib.com. Jika Anda sama-sama menggunakan WP Anda juga bisa unduh melalui halaman administrasi WP Anda.

Tema yang saya gunakan sudah memasuki versi kedua, awalnya saya tetap menggunakan versi satu dikarena diversi awal sudah saya sedikit modifikasi, jadi saya enggan menggunakan yang baru. Jika saya menggunakan yang baru otomatis semua perubahan tema yang saya modifikasi akan hilang.